Kabar Trenggalek - Informasi Berita Trenggalek Terbaru Hari iniKabar Trenggalek - Informasi Berita Trenggalek Terbaru Hari ini

Press ESC / Click X icon to close

Kabar Trenggalek - Informasi Berita Trenggalek Terbaru Hari iniKabar Trenggalek - Informasi Berita Trenggalek Terbaru Hari ini
LoginKirim Artikel

Oleh-oleh Khas Trenggalek Untuk Hadiah Nataru

KBRT - Tak hanya memiliki keindahan alam yang eksotis, Trenggalek juga menyimpan berbagai jajanan khas yang nikmat, dan cocok untuk dijadikan bingkisan Nataru.

 

Menjelang natal dan tahun baru (Nataru) seperti ini, banyak sekali orang yang berburu jajanan khas daerahnya untuk dijadikan sebagai oleh-oleh. Tak jarang pula, masyarakat Trenggalek menyiapkan jajanan khas Trenggalek untuk dibawa oleh kerabat jauhnya kembali ke daerahnya.

 

Trenggalek sendiri, memiliki cukup banyak jajan khas. Beberapa diantaranya, sudah cukup terkenal di berbagai daerah lain, contohnya seperti Alen-alen. Selain alen-alen, ada pula tempe kripik yang memang sudah sering dijadikan oleh-oleh.

 

Berikut, adalah beberapa contoh jajanan khas Trenggalek yang dapat kamu jadikan bingkisan nataru.

 

Alen-alen

Jajanan yang pertama ini, sudah sangat familiar dikenal sebagai jajan khas Trenggalek bagi masyarakat lokal atau luar daerah. Alen-alen, merupakan camilan kering berbentuk seperti cincin, yang dibuat dari pati singkong dengan cita rasa gurih dan tekstur renyah.

 

ADVERTISEMENT

Keripik tempe

Selain alen-alen, jajanan kedua yang sering dijadikan oleh-oleh adalah keripik tempe. Jajanan ini sendiri, terbuat dari tempe yang diiris tipis kemudian dicelupkan ke adonan tepung dan diberi irisan daun jeruk setelah itu digoreng.

 

Sale pisang

Selanjutnya, kita memiliki olahan pisang yang dikeringkan atau di asap sampai pisang terkaramelisasi. Olahan ini, memiliki cita rasa manis dan tahan lama, sehingga cocok untuk dijadikan sebagai bingkisan nataru.

 

Semprong

Semprong, merupakan jajanan berbahan dasar adonan tepung beras yang dibuat dadar kemudian digulung. Jajanan ini, punya cita rasa manis gurih dan sering disajikan sebagai jajanan idul fitri.

 

Madumongso

Madumongso, merupakan jajanan berbahan dasar ketan hitam yang difermentasi lalu dimasak dengan lelehan gula sampai menjadi dodol. Makanan ini, dikenal tahan lama, dan cocok dijadikan oleh-oleh khas Trenggalek.

 

Manco

Jajanan ini, juga cukup sering direkomendasikan sebagai jajanan oleh-oleh khas Trenggalek. Manco, merupakan kue kering yang dibuat dari adonan tepung ketan digoreng lalu dibalut dengan gula merah dan wijen.

 

Tips Hemat

Menjelang perayaan besar seperti ini, biasanya beberapa toko oleh-oleh akan menghadirkan berbagai promo menarik. Kalian, dapat membeli paket oleh-oleh tertentu untuk mendapatkan potongan harga.

Kabar Trenggalek - Trenggalekpedia

Editor: Zamz