KBRT - Yamaha Gear Ultima, hadir sebagai motor matic berkapasitas 125 cc yang tangguh, dengan desain headlamp yang sangat unik. Dibawah ini, sedikit ulasan spesifikasi Yamaha Gear Ultima.
Setelah peluncuran Aerox yang berbuah manis, Yamaha kembali mencoba bereksperimen untuk menjajaki pasar motor matic di Indonesia. Gear Ultima, dihadirkan sebagai pilihan ekonomis motor skuter matic buatan Yamaha.
Motor tersebut, memiliki tampilan dan dimensi yang sangat ringkas membuatnya dapat melaju lincah di jalan-jalan perkotaan yang sempit. Apalagi dibekali dengan mesin berkapasitas rendah membuatnya sangat irit untuk dipakai seharian.
Bagi kalian yang sudah penasaran, berikut sedikit ulasan dari spesifikasi Yamaha Gear Ultima:
Spesifikasi
Yamaha Gear Ultima, hadir dalam dua varian berbeda yaitu Yamaha Gear Ultima Hybrid dan Yamaha Gear Ultima Hybrid S. Kedua versi ini, memiliki perbedaan dalam segi tampilan dan fitur yang dimiliki.
Dari segi tampilan, hal paling mencolok yang dimiliki Yamaha Gear Ultima adalah bentuk headlamp nya yang sangat besar. Headlamp yang dimilikinya seperti terhubung antara kanan dan kiri, sehingga memberikan kesan baru bagi siapa saja yang melihatnya.
Dengan desain ini, tentunya akan ada sedikit penyesuaian terhadap beberapa fitur yang ada di sekitar headlamp. Contohnya seperti bagian sein, motor ini dibekali sein horizontal dengan dimensi besar di fairing depannya.
Yamaha Gear Ultima, mengusung tema flat deck dengan bodi tengah identik seperti model motor matic sebelumnya. Motor ini, memiliki desain simple yang didominasi warna gelap sehingga akan sangat cocok bagi kalian yang tidak menyukai warna-warna terang.
Untuk memberikan pelayanan kepada pelanggan, Yamaha menambahkan pijakan kaki untuk anak, sehingga membuatnya sangat ideal sebagai motor keluarga. Selain itu, motor ini juga dibekali jok lebar yang akan membuat perjalanan kalian lebih lega dan nyaman.
Masuk dalam jantung penggerak, motor ini dibekali mesin baru berkapasitas 125 cc yang sudah dilengkapi teknologi Blue Core Hybrid. Teknologi ini, merupakan pengembangan teknologi yang sama pada motor Fazzio dan Grand Filano ciptaan Yamaha.
Yamaha Gear Ultima, juga sudah menggunakan Hybrid Power Assist yang membantu akselerasi awal di 3 detik pertama, Fitur tersebut, membuat motor ini lebih responsif dan hemat bahan bakar.
Berbicara tentang bahan bakar, Yamaha Gear Ultima memiliki kapasitas tangki bensin sebesar 5,1 liter, yang menawarkan daya tempuh jauh tanpa harus sering mengisi ulang bahan bakar.
Sedangkan penyimpanan nya, motor ini dibekali ruang bagasi dibawah jok dengan kapasitas 18,6 liter, yang dapat menampung sebuah helm berukuran kecil.
Yamaha Gear Ultima menawarkan berbagai fitur praktis untuk mendukung mobilitas penggunanya. Ruang kaki lega dan gantungan ganda diberikan supaya pengguna bisa membawa barang lebih efisien.
Jok yang luas, juga dipersiapkan untuk kenyamanan saat berboncengan. Selain itu, handle belakang multiguna, memungkinkan penggunanya untuk sedikit berimprovisasi dengan memasang box atau tas tambahan.
Berikut spesifikasi teknis, Yamaha Grand Ultima:
Spesifikasi Mesin
Kapasitas Mesin: 124,86 cc
Jenis Mesin: Single Cylinder, 4-Stroke, SOHC
Konfigurasi Katup: SOHC
Jumlah Silinder: 1
Sistem Pendinginan: Pendingin udara
Sistem Pembakaran: TCI
Tipe Injeksi: Fuel Injection
ADVERTISEMENTSistem Pelumasan: Wet Sump
Diameter x Langkah: 52,4 mm × 57,9 mm
Performa
Tenaga Maksimal: 8,3 hp @ 6.500 rpm
Torsi Maksimal: 10,6 Nm @ 4.500 rpm
Transmisi & Penggerak
Jenis Transmisi: CVT
Gear Box: Variable Kecepatan
Jenis Kopling: Centrifugal, Dry Type
Jenis Penggerak: Belt Drive
Sistem Pembuangan
Pipa Knalpot: Single Exhaust
Kapasitas Bahan Bakar
Tangki BBM: 5,1 liter
Dimensi & Rangka
Panjang: 1.850 mm
Lebar: 685 mm
Tinggi: 1.075 mm
Wheelbase: 1.280 mm
Ground Clearance: 135 mm
Ketinggian Jok: 750 mm
Velg & Ban
Ukuran Velg Depan: R12
Ukuran Velg Belakang: R12
Ban Depan: 110/70 R12
Ban Belakang: 110/70 R12
Jenis Ban: Radial, Tubeless
Suspensi
Suspensi Depan: Telescopic Fork
Suspensi Belakang: Unit Swing
Harga
Untuk harganya, Yamaha Grand Ultima hadir dalam dua varian harga tergantung dengan versi yang ditawarkan. Berikut adalah rincian harganya:
Hybrid
Scooter, Bensin, CVT
Rp 19,99 Juta Harga OTR
Hybrid S
Scooter, Bensin, CVT
Rp 21,5 Juta Harga OTR
Kabar Trenggalek - Teknologi
Editor: Zamz







.png)













